Sabtu, 13 April 2013

Pentingnya Sholat

Ganjaran Meninggalkan Sholat

Diriwayatkan bahwa pada suatu hari Rasulullah SAW sedang duduk bersama sahabat, kenudian datang pemuda Arab masuk kedalam Masjid dengan menangis.

"Wahai anak muda, mengapa kamu menangis ?" Tanya Rasulullah ketika melihatnya.

"Ya Rasulullah SAW, ayah saya telah meninggal dunia dan tidak adakain kafan serta tidak ada orang yang datang untuk memandikannya" jawab pemuda itu.

Lalu Rasulullah SAW memerintahkan Abu bakar r.a. dan Umar r.a. mengikuti pemuda itu untuk melihat masalahnya. Setelah sampai dirumah pemuda itu, maka Abu Bakar r.a. dan Umar r.a. mendapati ayah pemuda itu telah berubah rupa menjadi babi hitam.

Maka dengan segera Abu Bakar r.a. dan Umar r.a. kembali menemui dan memberi tahu Rasulullah SAW.

"Ya Rasulullah SAW, kami melihat mayat ayah pemuda itu telah berubah menjadi babi hutan yang hitam.

Kemudian Rasulullah SAW dan para sahabatpun pergi kerumah pemuda dan beliau berdoa kepada Allah SWT, kemudian mayat tersebut berubah ke bentuk semula, bentuk manusia biasa. Lalu Rasulullah SAW dan para sahabat menyembahyangkan mayat tersebut.

Tetapi ketika mayat tersebut hendak dikebumikan, kembali mayat tersebut berubah menjadi seperti babi hutan yang hitam. Maka Rasulullahpun bertannya kepada pemuda itu :

"Wahai anak muda, apakah yang telah dilakukan oleh ayahmu sewaktu dia masih hidup ?"

"Sebenarnya, ayahku ini tidak mau mengerjakan shalat," jawab pemuda itu.

Kemudian Rasulullah SAW bersabda,

"Wahai para sahabatku, lihatlah keadaan orang yang meninggalkan shalat. Dihari kiamat nanti akan dibangkitkan oleh Allah SWT seperti babi hutan yang hitam.

Dizaman Abu Bakar r.a. ada seorang lelaki yang meninggal dunia dan sewaktu mereka menyolatinya, tiba-tiba kain kafan itu bergerak. Ketika mereka membuka kain kafan itu, mereka melihat ada seekor ular sedang membelit leher mayat tersebut serta memakan daging dan menghisab darahnya.

Ketika mereka mencoba untuk membunuh ular itu, tiba-tiba ular itu berkata :


"Laa ilaaha illallahu muhammadu Rasulullah, mengapa kalian semua hendak membunuh aku ? aku tidak berdosa dan aku tidak bersalah. Allah SWT yang memerintahkan aku, agar memeriksanya hingga sampai hari kiamat nanti."

"Apa kesalahan yang telah dilakukn mayat ini ?" tanya para sahabat.

"Dia telah melakukan tiga kesalahan," jawab ular itu. "di antaranya :"
  1. Apabila dia mendengar adzan, dia tidak mau datang untuk sembahyang berjamaah.
  2. Dia tidak mau mengeluarkan zakat hartanya.
  3. Dia tidak mau mendengar nasihat para ulama.
Maka inilah ganjarannya !
Sumber : Buku cerita "30 Dongeng Sebelum Tidur".

Tidak ada komentar:

Posting Komentar